bawang bombay kuning |
Bawang bombay di Indonesia sangat terkenal, dan banyak jenis masakan yang menggunakan bawang bombay sebagai bumbu dasar maupun bumbu pelengkapnya.
Karakterisitik bentuk dari bawang bombay adalah berbentuk bulat besar dan berlapis-lapis tebal.bawang bombay lebih besar dari bawang putih maupun bawang merah. Bawang bombay terdapat dua macam yakni bawang bombay kuning yang Jika dikupas warnanya putih kekuning-kuningan dan beraroma khas. .Sedangkan bawang bombay merah jika dikupas warna luarnya kemerah-merahan dan memiliki aroma yang lebih kuat dibanding bawang bombay kuning Oleh sebab itu terkadang fungsi bawang bombay sering dipakai menggantikan fungsi bawang merah maupun bawang putih.
bawang bombay merah |
Kandungan dalam bawang bombay cukup banyak, diantaranya adalah asam amino, kalsium, mangan, sodium, sulfur serta vitamin C dan vitamin E yang tentu saja bermanfaat untuk kesehatan kita. Karenanya selain digunakan sebagi bumbu masakan bawang bombay juga sering digunakan sebagai makanan pencegah penyakit-penyakit berbahaya.
Dalam beberapa resep salad terkadang kita temui bawang bombay disajikan mentah dan langsung disantap tanpa proses pemasakan.
Cara pengolahan bawang bombay dalam bumbu masakan lebih sering dichop/ dirajang halus atau hanya sekedar diiris-iris memanjang untuk menampilkan teksturnya yang besar.
diiris besar |
dirajang halus |
Beberapa resep masakan yang menggunakan bawang bombay sebagai bumbu dasarnya antara lain: Cah kangkung, daging masak bawang bombay, daging masak teriyaki, Salad buah sayur Ceria,
belinya dimana ya mba?
BalasHapusmau dong
[kikei]